Pajajaran Bandung,(Rapi Kota Bandung).- Walaupun kegiatan fok Hunting pihak panitia selalu rugi materi, kenapa RAPI Kota Bandung selalu melaksanakan kegiatan tersebut ? Hal itu merupakan "Identitas" Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI), demikian Ketua panitia HUT RAPI Kota Bandung Fajar Hendrawan, SH (JZ 10 BFJ) di sela sela memimpin rapat panitia di secretariat Rapi Kota Bandung Jalan Pajajaran 24 Bandung.
Ditambahkan lagi menurut Fajar, selain merupakan identitas RAPI juga merupakan pembelajaran serta pembinaan kepada anggota. Betapa tidak fox hunting atau lebih dikenal dengan sebutan mencari signal yang disembunyikan, mengibaratkan kelak apabila diminta bantuan atau melakukan pelacakan signal yang mengganggu frequensi, akan mampu mencari dimana frequensi tersebut berada atau posisi.
Masih banyak manfaat berkemampuan dalam bidang fox hunting ini, walaupun diakui bahwa kemajuan teknologi nyaris menggeser pesawat 2 meteran. Tapi sampai kini masih banyak komunitas penyuka "briker", masalah tidak semua teknologi atau sebut saja handphone mampu dipergunakan di segala bidang dan cuaaca namun handy Talky dimanapun bias bermanfaat, apalagi ditunjang oleh perangkat penyambung signal (anten).
Sementara itu hari "H" tinggal beberapa hari dan pihak panitia sudah 75% melaksanakan berbagai tugasnya di masing masing bidang.
Untuk peserta doubling signal, sudah tercatat sebanyak 128 orang peserta, bahkan pihak seksi yang menangani kegiatan tersebut sudah menyatakan menutup bagi pendaftar. Kecuali fox hunting masih ada tenggang beberapa hari, demikian juga untuk peserta bimbingan organisasi (BO) masih bias mendaftar sampai hari "H" sebelum dimulai bimbingan. (JZ 10 BCP)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar